Lompat ke konten
Beranda » ACP Laser Cutting Untuk Bangunan Lebih Cantik

ACP Laser Cutting Untuk Bangunan Lebih Cantik

acp laser cutting

Sebelum melakukan pemasangan pada bangunan, ACP perlu dipotong agar sesuai dengan desain yang sudah ditetapkan. Akan lebih cantik jika dipotong motif dengan laser cutting. Pada artikel kali ini kami akan membahas tentang ACP Laser Cutting Untuk Bangunan Lebih Cantik.

Laser Cutting

Laser Cutting adalah proses pemotongan material yang memanfaatkan laser, menghasilkan potongan berkualitas tinggi, akurat secara dimensi. Laser cutting bekerja dengan mengarahkan output laser daya tinggi melalui nozzle ke materi di area lokal. CNC (Computer Numerical Control) digunakan untuk mengarahkan sinar laser yang dihasilkan, sehingga sering juga disebut CNC Laser Cutting. Laser komersial untuk pemotongan material menggunakan motion control system untuk mengikuti CNC atau G-code dari pola yang akan dipotong pada material. Sinar laser terfokus diarahkan pada material, kombinasi panas dan tekanan menciptakan aksi pemotongan. Materi akan meleleh, terbakar, menguap, atau tertiup angin gas, menghasilkan tepi dengan permukaan akhir berkualitas tinggi.

ACP Laser Cutting

Pada awal mulanya acp hanya digunakan untuk fasede-fasade, gedung-gedung. Seiring dengan semakin berkembangnya ilmu design interior dan disebabkan oleh acp yang memiliki aneka warna maka acp semakin banyak digemari.

ACP cutting sekarang ini sangat disukai oleh design interior maupun eksterior bangunan di Indonesia. Hampir semua bangunan gedung-gedung, rumah sakit, apartement maupun rumah sekarang menggunakan acp (aluminium composite panel). Biasanya acp digunakan untuk fasade, partisi ataupun plafon.

Acp cutting yang memiliki aneka warna yang sangat menarik sangat banyak digunakan terutama untuk gedung-gedung perkantoran. Sirkulasi udara dan penataan cahaya bisa diatur dengan menggunakan acp cutting. Acp cutting dengan design-design menarik menambah nilai estetika suatu bangunan. Anda dapat membuat design-design menarik sesuai keinginan Anda.

ACP Cutting Mampu memberikan hasil sesuai dengan permintaan pelanggan melalui mesin cutting ACP yang modern darinya. Bahkan, ada beberapa kelebihan yang dimiliki oleh ACP cutting ini. sehingga, tidak heran jika hingga saat ini, permintaan dan peminatnya semakin besar karena dirasa lebih praktis dan efisien.

acp laser cutting

Kelebihan ACP Laser Cutting

Ada beberapa kelebihan yang akan didapatkan jika menggunakan jasa modern ini. seperti desain yang selesai lebih cepat dan tepat waktu. Hal ini wajar karena dengan menggunakan teknologi modern, semua bisa diselesaikan dalam waktu yang cepat. belum lagi dengan pelayanan jasa yang sangat ramah dan maksimal kerap membuat pelanggan merasa puas dan nyaman.

Berikut kelebihan menggunakan laser cutting ACP.

1. Mampu Memotong Material dengan Pola yang Rumit

Sinar laser bisa diatur sedemikian rupa saat proses pemotongan sedang dikerjakan. Hal ini memudahkan operator untuk mengikuti setiap pola yang ada, bahkan serumit apapun polanya pada ACP. Setiap lekuknya dapat dipotong secara presisi berkat kekuatan sinar laser yang dipancarkan.

2. Hasil Pemotongan Terlihat Lebih Rapi

Karena teknik ini mudah digunakan, hasilnya pun jadi lebih rapi. Kamu bisa membuktikannya dengan melihat sendiri berbagai hasil pengrajin logam atau batu mulia yang menggunakan laser, pasti potongannya terlihat rapi. Itulah sebabnya sekarang banyak orang beralih dari metode pemotongan biasa ke laser cutting.

3. Prosesnya Cepat

Nah, ini dia yang penting, sinar laser dapat memotong serumit apapun pola material dengan sangat cepat. Tidak butuh waktu lama untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Jadi kalau kamu menginginkan motif yang rumit dalam waktu yang cepat, sangat disarankan menggunakan laser cutting.

4. Dijamin Akurat

Karena teknologi ini sudah dijamin membuat setiap lekukan presisi, maka hasilnya pun dijamin akurat. Nyaris tidak pernah ditemukan kecacatan yang berarti dalam hasil pengerjaan laser cutting. Tentunya hal ini juga snagat bergantung pada kepiawaian operatornya. Makanya, pilih operator laser cutting yang sudah handal dan terpercaya.

Mereka yang mengerjakan pemotongan ACP adalah operator jasa laser cutting profesional yang memahami betul cara kerja mesin dan karakter ACP. Bila sudah menguasai dua persyaratan tersebut, hasil potong dengan desain rumit dan ketebalan super tipis akan tetap rapi dan berkualitas.

Baca juga : ACP Cutting Indonesia Merek GOODSENSE

Bagi Anda yang mencari Aluminium Composite Panel untuk bangunan Anda, kami menyediakan Aluminium Composite Panel (ACP) sebagai material bangunan Anda. Tentu dengan harga yang lebih menarik dan kompetitif, ini dikarenakan Aluminium Composite Panel (ACP) yang kami jual merupakan merek GOODSENSE.

Anda bisa mendapatkan produk ACP GOODSENSE di toko bangunan terdekat atau distributor resmi ACP GOODSENSE yaitu PT. GRHA Sinar Arya. Silakan hubungi kami untuk pemesanan ACP GOODSENSE.

acp laser cutting

Terima kasih telah membaca artikel ini sampai akhir. Semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan Anda tentang ACP Laser Cutting Untuk Bangunan Lebih Cantik. Nantikan berbagai tips dan inspirasi-inspirasi lainnya hanya di acpgoodsense.com.

PT. GRHA SINAR ARYA

Medan : 0853 6291 0099
Pekanbaru : 0853 6523 0091 atau 0853 6231 3051
Jakarta : 0812 8701 5088
Semarang : 0811 2824 322
Surabaya : 0811 3597 718
Makassar : 0811 4441 0018

Sosial media kami :