Sebelum ACP dipasang pada rangka dudukannya, perlu dilakukan pemotongan atau dibentuk terlebih dahulu. Dalam melakukan pemotongannya pun diperlukan beberapa alat potong aluminium composite panel. Simak baik baik yaa.
Table of Contents
Apa Bahan ACP?
Aluminium Composite Panel adalah material yang digabungkan dan di padukan antara plat Alumunium dan bahan composite. Aluminium Composite Panel (ACP) dapat di gambarkan sebagai panel datar. Bahan Aluminium Composite Panel terdiri dari 3 lapisan, yaitu aluminium dan bahan core biji plastik murni di campur dengan bahan core recycle ataupun bahan kimia FR untuk tipe ACP fire retardant.
Alumunium Composit Panel memiliki ketebalan 4 mm. Aluminium composite panel akan membuat gedung lebih menawan dan terkesan mewah. Aluminium Composite panel memiliki berbagai macam warna yang dapat di sesuaikan dengan kebutuhan. Dengan adanya banyak pilihan warna, tentu desain interior atau eksterior bangunan akan semakin indah untuk di pandang. Selain warna, Aluminium Composite panel juga terdapat berbagai motif acp, seperti motif kayu, motif marmer dan motif brush.
Aluminium Composite Panel biasanya dipakai untuk menutupi eksterior ataupun interior gedung. Ada banyak sekali yang dapat anda hasilkan dari acp ini seperti neon box, iklan advertising, kitchen set, kusen pintu dan lain sebagainya. Akan tetapi sebelum anda mulai menggunakan acp, anda juga harus mengetahui bagaimana cara memotong acp yang baik dan benar agar hasil yang di dapatkan rapi.
Alat Potong Aluminium Composite Panel
ACP yang sudah Anda beli pastinya memiliki ukuran yang tidak sesuai dengan project yang akan anda kerjakan. Maka di butuhkan penyesuaian, salah satu yang perlu anda ketahui adalah cara memotong acp. Disini kami akan membahas alat untuk memotong (mengerjakan) aluminium composite panel yang sering digunakan di lapangan.
Beikut tiga alat yang sering digunakan untuk memotong Aluminium Composite Panel di lapangan.
1. Mesin Router
Mesin router adalah mesin yang memiliki kegunaan untuk membuat berbagai macam profil, sehingga juga bnayak yang menyebut mesin ini sebagai mesin profil. Mesin ini juga berfungsi untuk membuat sponing kusen pintu maupun jendela , alur, dan meratakan pinggir kayu. Mesin ini menggunakan sumber daya listrik, sehingga tidak bisa digunakan lama-lama atau mesin ini akan cepat panas yang menyebabkan cepat rusak.
Untuk menggunakan mesin router ini cukup mudah, pertama Anda nyalakan saklar pada mesin trimmer ini, setelah itu gerakkanlah mesin ini secara perlahan pada kayu yang mana ingin Anda buat profilnya. Begitu mudah bukan, tapi meskipun begitu Anda harus tetaplah berhati-hati saat menggunakannya agar terhindar dari kecelakaan kerja.
2. CNC Router
Mesin CNC Router merupakan mesin yang diokntrol dengan komputer menggunakan bahasa numerik atau kata lainnya adalah angka dan huruf.
Mesin CNC Router sangat teliti, tepat, fleksibel dan cocok untuk produksi dalam jumlah besar, kerana mesin ini dirancang khusus untuk mempercepat pengerjaan sehingga banyak perusahaan yang menggunakan mesin CNC Router dalam menunjang proses produksinya.
3. Circular Saw
Gergaji circular dapat diandalkan untuk memotong Alumininium Composite Panel yang berukuran panjang dengan potongan yang lurus. Pada dasarnya mesin ini bekerja dengan menggerakan mata pisaunya secara memutar. Prinsip kerja mesin ini sama seperti mesin gerinda, itulah sebabnya menggunakan mesin ini terasa lebih nyaman dan mudah serta kinerjanya retatif lebih cepat.
Teknik Memotong ACP
Teknik pemotongan acp ini sangat penting, karena dengan cara inilah anda dapat menyesuaikan ukuran acp sesuai dengan project yang akan di kerjakan.
Memotong Aluminium Composite Panel bertujuan mengukir sisi belakang acp, biasanya berbentuk V atau U bertujuan agar acp dapat dilipat. Jangan langsung memotong ACP, biasakan membentuk pola terlebih dahulu dengan menggunakan pensil atau spidol sebagai tanda atau acuan. Setelah dibuat pola/digambar menggunakan spidol, potong bagian yang digaris yang akan ditekuk/lipat.
Biasanya jarak antara pinggir ACP dengan garis potong adalah 1-2 cm, bagian pinggir ini yg nantinya akan ditekuk/dilipat kesamping membentuk sudut 90°. Bagian lipatan inilah yang nantinya akan disekrup ke siku besi.
Baca juga : Pengertian Kusen Aluminium, Keunggulan Dan Cara Membuatnya
Bagi Anda yang mencari Aluminium Composite Panel untuk bangunan Anda, kami menyediakan Aluminium Composite Panel (ACP) sebagai material bangunan Anda. Tentu dengan harga yang lebih menarik dan kompetitif, ini dikarenakan Aluminium Composite Panel (ACP) yang kami jual merupakan merek GOODSENSE dan merek GRH. Aluminium Composite Panel (ACP) yang sudah teruji kualitasnya.
Anda bisa mendapatkan produk ACP GOODSENSE dan GRH di toko bangunan terdekat atau distributor resmi ACP GOODSENSE dan GRH yaitu PT. GRHA Senstosa Alam. Silakan hubungi nomor kami pada akhir artikel ini untuk pemesanan ACP GOODSENSE dan GRH.
Terima kasih telah membaca artikel ini sampai akhir. Semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan Anda tentang Alat Potong Aluminium Composite Panel. Nantikan berbagai tips dan inspirasi-inspirasi lainnya hanya di acpgoodsense.com.
PT.GRHA SENTOSA ALAM
🏫 Jl Soekarno Hatta Komplek Sentral Bisnis B-15, Tengkerang Barat, Marpoyan Damai, Tengkerang Bar., Kec. Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Riau 28124
📞 0853-6523-0091 (Wati)
📞 0853-6231-3051 (Suci)
Sosial media kami :