Lompat ke konten
Beranda » ACP Anti Karat Dan Anti Rayap Untuk Furniture

ACP Anti Karat Dan Anti Rayap Untuk Furniture

acp anti karat

Aluminium biasanya dibuat untuk kebutuhan perabotan dapur. Salah satu keuntungan yang akan Anda dapatkan ketika menggunakan perabotan dapur yang terbuat dari Alumunium Composite Panel adalah daya tahan yang lebih kuat. Berbeda dengan perabotan dapur yang terbuat dari kayu yang jika digunakan dalam waktu yang lama bisa menjadi rusak dikarenakan keropos dimakan rayap.  Pada artikel kali ini kami akan membahas tentang ACP Anti Karat Dan Anti Rayap Untuk Furniture.

Apa Itu ACP?

Aluminium Composite Panel adalah material yang digabungkan dan di padukan antara plat Alumunium dan bahan composite. Aluminium Composite Panel (ACP) dapat di gambarkan sebagai panel datar. Bahan Aluminium Composite Panel terdiri dari 3 lapisan, yaitu aluminium dan bahan core biji plastik murni di campur dengan bahan core recycle ataupun bahan kimia FR untuk tipe ACP fire retardant.

Alumunium Composite panel atau ACP ini memiliki sifat dan daya tahan yang kuat terhadap air dan berbagai macam cuaca, oleh karena itu ACP banyak digunakan untuk panel pelapis dinding dari suatu bangunan baik in door ataupun out door, selain untuk aplikasi dinding ACP juga dapat di gunakan dalam berbagai macam aplikasi salah satunya sebagai perangkat interior dan eksterior seperti perabotan rumah tangga hingga plavon rumah.

ACP Digunakan Untuk Apa?

Lembaran aluminium composite panel sendiri merupakan lembaran yang kaku dan kuat namun memiliki berat yang relatif ringan. Biasanya bahan bangunan ini digunakan untuk melapisi dinding eksterior ataupun interior bangunan.

Berikut adalah beberapa kegunaan ACP (Aluminium Composite Panel) :

  • Fasad rumah
  • Fasad gedung
  • Wall cladding luar ruangan pada gedung bertingkat
  • SPBU
  • Pertokoan (ruko)
  • Perkantoran
  • Dealer otomotif
  • Papan iklan atau billboards
  • Tangga atau escalator panel
  • Partisi atau pembatas ruangan
  • Kitchen set
  • Plavon

ACP Anti Karat Untuk Furniture

Dengan kualitasnya yang sangat terjamin, produk ini tahan terhadap karat hingga paparan sinar matahari dan air hujan yang konon sangat korosif. Oleh karena itu ACP juga cocok digunakan sebagai bahan furniture yang sering terkena air atau berada ditempat yang lembab seperti kitchen set.

Berikut kelebihan lain Aluminium Composite Panel (ACP) Pada Furniture.

1. Tidak Mudah Terbakar

Aluminium memiliki titik leleh di angka 660,3 derajat celcius. Aluminium tergolong memiliki titik leleh yang tinggi sehingga dikatakan sangat sulit untuk terbakar. Mengingat aktivitas yang dilakukan di dapur akan banyak melibatkan api, maka ketahanan terhadap api sangat dibutuhkan. Inilah yang menjadi keuntungan apabila anda menggunakan perabotan aluminium jika dibandingkan dengan perabotan kayu.

2. Desain Yang Modern

Untuk kamu yang ingin memiliki perabotan mewah, elegan, namun nggak mau repot memikirkan bahan dan material, perabotan aluminium bisa jadi pilihan mudahmu. Sifatnya yang spotless dan glossy membuatnya terkesan mewah dan modern.

3. Kuat Namun Ringan

Keuntungan lainnya dari penggunaan aluminium adalah bobotnya yang ringan, tidak seperti besi atau metal lainnya yang umumnya memiliki bobot yang berat. Hal ini mempermudah proses instalasi dan pengerjaan perabotan.

Namun, meskipun ringan, jangan ragukan kekuatan dari perabotan aluminium karena sifat kuat dari besi juga dimiliki oleh material satu ini. Jadi kamu nggak perlu takut perabotan kamu mudah penyok atau patah.

4. Anti Rayap

Berbeda dengan kitchen set berbahan kayu atau multiplek yang perlu diberikan perawatan dan perawatan ekstra untuk menghindarinya dari serangan hama, perabotan yang terbuat dengan bahan dasar aluminium tidak memerlukannya.

Salah satu keunggulan material metal seperti aluminium memang terkenal karena sifatnya yang anti-rayap dan serangan serangga-serangga hama lain yang biasanya menggerogoti perabot yang terbuat dari kayu di rumahmu.

5. Mudah Dibersihkan

Berbeda dengan perabotan yang terbuat dengan bahan dasar kayu yang bersifat porus, Perabotan dapur aluminium memiliki permukaan solid sehingga nggak akan menyerap noda dan kotoran yang jatuh ke atas permukaannya. Hal ini otomatis menjadikan perabotan dapur aluminium anti-noda dan sangat mudah dibersihkan.

acp anti karat

Harga ACP Anti Karat

Aluminium Composite Panel pada umumnya dijual per lembar. Material ACP tahan terhadap goresan serta benturan, sehingga penggunaan ACP pada bangunan dapat menghemat pengeluaran Anda dalam jangka panjang.

Harga ACP (Aluminium Composite Panel) cukup beragam, dan didasarkan pada jenis, ketebalan dan panjang dari ACP itu sendiri. Harganya mulai dari 300 ribuan hingga 700 ribuan perlembar. Harga dapat disesuaikan dengan jumlah pembelian.

 

Bagi Anda yang mencari Aluminium Composite Panel untuk bangunan Anda, kami menyediakan Aluminium Composite Panel (ACP) sebagai material bangunan Anda. Tentu dengan harga yang lebih menarik dan kompetitif, ini dikarenakan Aluminium Composite Panel (ACP) yang kami jual merupakan merek GOODSENSE dan merek GRH. Aluminium Composite Panel (ACP) yang sudah teruji kualitasnya.

Anda bisa mendapatkan produk ACP GOODSENSE dan GRH di toko bangunan terdekat atau distributor resmi ACP GOODSENSE dan GRH yaitu PT. GRHA Sinar Arya. Silakan hubungi nomor kami pada akhir artikel ini untuk pemesanan ACP GOODSENSE dan GRH.

Terima kasih telah membaca artikel ini sampai akhir. Semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan Anda tentang ACP Anti Karat Dan Anti Rayap Untuk Furniture. Nantikan berbagai tips dan inspirasi-inspirasi lainnya hanya di acpgoodsense.com.

 

PT. GRHA SINAR ARYA

Hubungi : 0811 6902 888

Sosial media kami :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *