Lompat ke konten
Beranda » Sealant Yang Bagus Untuk Mobil

Sealant Yang Bagus Untuk Mobil

sealant yang bagus untuk mobil

Ada berbagai masalah yang bisa terjadi pada mobil kesayanganmu. Salah satunya adalah kebocoran akibat kaca mobil yang sudah tidak kencang lagi. Pada saat hujan deras atau setelah mencuci mobil dan ada air yang merembes masuk ke dalam kabin, itu tandanya kaca mobil sudah bermasalah. Bisa saja kondisi kaca dan area sekitarnya yang sudah keropos dan sudah tidak kencang. Kamu bisa menggunakan sealant untuk kaca mobil yang khusus agar kaca bisa kencang kembali. Berikut informasi seputar Sealant Yang Bagus Untuk Mobil kamu.

Silicone Sealant

Sealant atau biasa di sebut lem silikon atau lem kaca adalah salah satu zat yang digunakan untuk mencegah masuknya cairan melalui permukaan atau sambungan pada material tertentu. Lem multi fungsi ini dapat di gunakan sebagai lem untuk kontruksi, perekat, dan pengisi celah (Gap-filling) pada suatu benda.

Seperti fungsi lem pada umumnya, Sealant berfungsi sebagai perekat atau sekedar mengisi celah antara dua bidang, baik bidang kosong maupun bidang yang mengalami keretakan. Namun, Anda tidak bisa sembarangan menggunakan sealant. Setiap kebutuhan memerlukan jenis yang berbeda.

Secara umum, sealant berguna untuk mengisi ruang atau celah di antara dua material agar terhindar dari kebocoran air. Tidak hanya material bangunan seperti jendela dan kusen pintu, namun sealant juga dapat Anda gunakan pada mobil, area bak mandi, ventilasi ruangan, atap, dan area bangunan lainnya.

Sealant Yang Bagus Untuk Mobil

Ada berbagai merek sealer kaca mobil yang ada di pasaran maupun marketplace yang bisa kamu pilih. Namun, kamu harus memastikan untuk memilih lem sealer khusus untuk mobil.

Saat ini ada banyak merk yang bertebaran di pasaran dan salah satu yang sangat populer adalah GRH yang merupakan silicone sealant No.1 di Indonesia. Berikut adalah varian jenis silicone sealant GRH beserta perbedaanya.

Khusus mobil, sealant yang digunakan wajib sealant jenis netral. Karena jenis asam bisa merusak body mobil kaerna mengandung zat asam. Ini dia beberapa rekomendasi sealant untuk mobil yang bagus beserta harganya.

Merek silicone netral milik GRH:

  • GRH Window
  • GRH SA200
  • Sausage SA200
  • Sausage Window
  • Sausage SA3200

Jenis netral memiliki varian warna putih, hitam, bening dan abu-abu. Jenis netral cocok di aplikasikan di aluminum composite panel (ACP) , batubata, permukaan marmer & granit, cermin, PVC, UPVC jendela dan sebagainya.

Jenis netral memiliki isi 270 ml untuk GRH Tube dan 600 ml untuk GRH Sausage. Jenis ini membutuhkan waktu yang cukup lama untuk kering. Waktu yang dibutuhkan sekitar 8 sampai 15 menit dan kering keseluruhan membutuhkan waktu sekitar 24 jam.

sealant yang bagus untuk mobil

Cara menggunakan silicone sealant pada kaca mobil

Untuk menggunakan lem sealer kaca mobil, kamu perlu berhati-hati karena kaca merupakan komponen yang mudah pecah dan retak.

Untuk menggunakan lem, kamu memerlukan alat tambahan berupa tembakan atau gun sebagai tempat untuk menaruh kemasan lem.

Berikut beberapa langkah mudah dalam menggunakan silicon sealant pada kaca mobil yang bisa kamu ikuti:

  1. Masukan sealant atau lem yang kamu miliki ke dalam gun,
  2. Pasang lakban kertas disekitar kaca agar sealant tidak menetes ke bagian lainnya,
  3. Aplikasikan sealer di bagian perekat kaca,
  4. Ratakan sealer dengan menggunakan busa,
  5. Lepaskan lakban kertas pada bagian kaca,
  6. Langkah terakhir, kamu bisa menunggu lem sealer hingga mengering.

Tips merawat kaca mobil 

Kaca mobil memiliki fungsi yang sangat penting bagi kendaraan. Tujuannya adalah untuk melindungi penumpang dari debu, angin, dan lain sebagainya. Tanpa adanya kaca mobil, dikhawatirkan akan terjadi kecelakaan.

Maka dari itu, penting untuk merawat kaca mobil agar tidak lepas, retak, atau bocor suatu saat. Kamu bisa menggunakan sealer kaca mobil yang bagus agar kaca dapat merekat dengan sempurna ke bodi kendaraan.

Berikut beberapa tips merawat kaca mobil lainnya.

Basahi kaca sebelum menyalakan wiper

Saat kamu ingin menggunakan wiper mobil pada kaca depan atau belakang mobil, pastikan untuk membasahi kaca terlebih dahulu. Selama perjalanan, mungkin saja ada debu, kerikil kecil, dan hal lainnya yang menempel pada kaca.

Jika kamu langsung menyalakan wiper, dikhawatirkan partikel-partikel tersebut akan menggores kaca dan menimbulkan baret.

Jaga jarak berkendara

Saat berkendara, pastikan untuk selalu menjaga jarak dengan kendaraan lainnya. Selain karena alasan keselamatan, hal ini juga untuk menghindari serpihan kerikil, debu, dan lainnya dari kendaraan lainnya yang bisa terlempar ke kaca mobil kamu.

Membersihkan secara rutin dengan lap

Cara yang paling efektif adalah dengan membersihkan kaca mobil secara rutin dengan lap yang bersih dan lembut agar tidak meninggalkan goresan di kaca.

Kaca mobil rentan terkena kotoran dan debu dari lingkungan sekitar. Jika dibiarkan terlalu lama, maka akan menyebabkan goresan dan susah dibersihkan.

Kaca mobil baret tentu menjadi sesuatu yang tidak tidak enak dipandang.Maka dari itu, ada baiknya setelah digunakan, kamu segera membersihkan kaca mobil.

sealant yang bagus untuk mobil

Terima kasih telah membaca artikel ini sampai akhir. Semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan Anda tentang Sealant Yang Bagus Untuk Mobil. Nantikan berbagai info dan inspirasi-inspirasi lainnya hanya di acpgoodsense.com.

 

PT. GRHA SINAR ARYA

Hubungi : 0811 6902 888
WA : GSA Indonesia

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *